Acer Aspire 6

Acer Aspire 6
Acer Aspire 6 CPU
Intel Core i5
Acer Aspire 6 VGA
Nvidia GeForce MX150
Acer Aspire 6 RAM
4 GB
Acer Aspire 6 LAYAR
15.6 Inch

Harga Acer Aspire 6

Rp. 11.999.000

Acer Aspire 6 merupakan laptop hasil kolaborasi antara Acer dengan Marvel. Laptop tersebut dirilis sebagai edisi khusus “Avenger Infinity War”. Selain Acer Aspire 6, produk laptop edisi khusus tersebut juga dirilis dua laptop lainnya yang juga mengusung karakter utama film Infinity War, yaitu Swift 3 Iron Man Edition dan Nitro 5 Thanos Edition. Untuk varian Aspire 6 sendiri dikenal dengan nama Aspire 6 Captain America Edition. Nah, selain itu juga harga Acer Aspire 6 ini bisa dikatakan cukup menarik perhatian.

Peluncuran laptop Acer edisi khusus ini bertepatan dengan pemutaran film Infinity War di seluruh bioskop Indonesia. Laptop Acer edisi khusus “Avenger Infinity War” ini mengusung desain yang trendi dengan teknologi yang canggih. Nah, jika Sahabat Arena merupakan penggemar film Infinity War, Acer Aspire 6 Captain America Edition ini layak dipertimbangkan. Selain desainnya yang menarik dengan dominasi warna biru khas kostum Captain Amerika, beragam keunggulan lainnya juga ditawarkan oleh laptop yang diluncurkan dalam jumlah terbatas ini. Penasaran seperti apa spesifikasi dan harga Acer Aspire 6? Mari simak ulasan lengkapnya berikut ini.

Ulasan, Harga dan Spesifikasi Laptop Acer Aspire 6

Tampilan Fisik Acer Aspire 6 Captain America Edition

Acer Aspire 6 ini memiliki desain yang terinspirasi dari kostum Captain America di film Infinity War dan perisainya yang berbahan vibranium. Layaknya kostum Captain America, bodi laptop Acer Aspire 6 didominasi dengan warna biru. Desain tersebut membuat laptop Acer ini terlihat keren dan menarik. Bukan hanya itu saja, pada bagian tengah cover penutup laptop terdapat guratan yang membentuk pentagram. Hal ini semakin memperlihatka ciri khas image Captain America.

Desain laptop Acer Aspire 6 semakin terlihat modern dengan hadirnya tekstur hairline brush. Tidak hanya itu, bobot laptop Acer Aspire 6 ini juga cukup ringan, yaitu hanya 2,1 kg dengan dimensi sekitar 19,9 x 381,6 x 263 mm. Sahabat Arena tidak perlu khawatir jika harus membawa laptop Acer ini bepergian karena bobotnya yang cukup ringan.

Layar Full HD

Layar yang digunakan Acer Aspire 6 Captain America Edition ini berukuran 15,6 inci. Ukuran tersebut cukup ideal untuk digunakan bermain game hingga menikmati konten multimedia. Layar tersebut juga sudah Full HD dengan resolusi sebesar 1920 x 1080 piksel yang juga didukung dengan teknologi Acer ComfiView. Teknologi ini membuat layar laptop Acer mampu menghasilkan warna dengan sudut pandang yang luas.

Kinerja Acer Aspire 6 Captain America Edition

Harga Acer Aspire 6 yang tidak terlalu mahal untuk kategori laptop kelas menengah diimbangi dengan kinerja yang mumpuni. Kinerja laptop Acer Aspire 6 ini didukung oleh prosesor Intel generasi ke-8, yaitu Intel Core i5-8250U. Prosesor tersebut memiliki kecepatan sekitar 1,6GHz dan dilengkapi dengan Turbo Boost sebesar 3,4GHz.

Untuk urusan kartu grafis, Acer Aspire 6 didukung dengan grafis Nvidia GeForce MX150. Grafis tersebut merupakan teknologi terbaru dari kartu grafis. Bukan hanya itu saja, grafis tersebut mengandalkan 384 shader core dan memiliki kecepatan 1468MHz serta dilengkapi dengan Turbo Boost hingga 1532MHz. Kartu grafis Nvidia ini juga dilengkapi dengan RAM jenis DDR4 berkapasitas 4GB.

Kapasitas Penyimpanan

Sahabat Arena juga tidak perlu khawatir dengan kapasitas penyimpanan yang disediakan Acer Aspire 6. Pasalnya, laptop Acer edisi ini dibekali dengan penyimpanan berupa HDD sebesar 1TB. Selain itu, untuk penyimpanan RAM, Acer menyediakan kapasitas bawaan sebesar 4GB. Kapasitas tersebut dapat ditingkatkan hingga 16GB.

Bagi Sahabat Arena yang merasa kurang dengan kapasitas penyimpanan yang disediakan, Acer juga telah menyediakan slot SSD NVMe M.2 untuk laptop Acer Aspire 6 ini. Dengan begitu, kalian bisa mengupgrade sendiri penyimpanan SSD tersebut dengan cara membuka compartment door khusus yang telah disediakan.

Konektivitas dan Audio

Untuk sisi konektivitas, Acer telah membekali laptop Aspire 6 Captain America Edition dengan beragam konektivitas yang dapat menunjang kebutuhan pengguna. Fitur konektivitas tersebut di antaranya, port USB 3.0, port USB 3.1 Type C Gen 1, dua slot port USB 2.0, card reader, port HDMI, LAN, Bluetooth dan WiFi. Untuk dapat terhubung dengan jaringan internet, Acer membekali laptop edisi khusus ini dengan slot Gigabit Ethernet dan teknologi W6iFi 802.11ac. Hal ini membuat laptop Acer Aspire 6 ini dapat terhubung ke jaringan internet 5 kali lebih cepat. Kelengkapan konektivitas yang disediakan, sebanding dengan harga Acer Aspire 6 yang ditawarkan.

Sedangkan untuk sisi audio, Acer Aspire 6 dilengkapi dengan speaker yang didukung tekologi Dolby Audio Premium. Kehadiran teknologi ini membuat suara yang dihasilkan speaker laptop Acer ini jernih dan jelas. Dengan kualitas suara yang jernih pengalaman menonton video maupun mendengarkan musik menjadi lebih menyenangkan dengan laptop Acer edisi terbatas ini.

Sistem Operasi Windows 10 Home

Selain dilengkapi konektivitas yang lengkap dan audio yang didukung teknologi Dolby Audio Premium, kelebihan laptop Acer Aspire 6 lainnya yaitu dilengkapi sistem operasi Windows 10 pre-installed. Dengan demikian, Sahabat Arena tidak perlu menginstall terlebih dahulu sistem operasi Windows ketika ingin menggunakannya, karena telah OS Windows 10 telah terpasang di laptop.

Fitur Pendukung

Acer Aspire 6 Captain America Edition juga dilengkapi dengan berbagai fitur pendukung, salah satunya adalah kamer HD dengan HDR. Bukan hanya itu saja, terdapat dual digital microphone yang disematkan di laptop Acer edisi khusus ini. Microphone tersebut didukung dengan teknologi Acer Purified Voice yang berfungsi untuk meningkaykan akurasi bicara serta dapat menghilangkan gangguan suara. Menariknya lagi, microfon yang terdapat pada laptop Acer ini juga bisa digunakan untuk melakukan perintah tertentu pada sistem operasi Windows 10.

Akan tetapi, laptop Acer Aspire 10 ini tidak dilengkapi dengan slot DVD RW. Sehingga laptop Acer ini tidak bisa mendukung ketika digunakan untuk menonton film dari VCD atau DVD. Namun, hal tersebut bisa diatasi dengan menggunakan DVD RW eksternal.

Harga Acer Aspire 6 Captain America Edition

Beragam keunggulan dan spesifikasi yang lengkap serta performa yang mumpuni menjadi hal yang layak dipertimbangkan. Dengan desainnya yang khas Captain America menjadi daya tarik tersendiri bagi pecinta Marvel. Selain desainnya yang terlihat sangat menarik dengan dominasi warna biru ala Captain Marvel, Acer Aspire 6 ini juga memiliki harga yang cukup terjangkua untuk laptop kelas menengah. Harga Acer Aspire 6 Captain America Edition dibanderol sekitar Rp11,9 jutaan atau sekitar Rp12 juta.

Selain Acer Aspire 6 Captain America Edition, ada dua varian laptop lainnya yang juga merupakan hasil kolaborasi Acer dengan Marver. Kedua varian laptop Acer edisi khusus “Avenger Infinity War” ini yaitu Swift 3 Iron Man Edition dan Nitro 5 Thanos Edition. Secara umum, Acer Aspire 6 ini layak dipertimbangkan bagi Sahabat Arena yang membutuhkan laptop dengan kinerja mumpuni sekaligus fans Marvell. Terlebih lagi harga Acer Aspire 6 yang bisa dikategorikan cukup sesuai dengan segala kelebihan yang ditawarkannya.

Spesifikasi Acer Aspire 6

Info Dasar

Nama Produk Acer Aspire 6 Brand Acer tipe Laptop OS Windows 10

Screen

Ukuran Layar 15.6 Inch Resolusi 1920 x 1080 pixels

Hardware

Processor Intel Core i5 Model 8250U Kecepatan 3.4 GHz

Memory

RAM 4 GB Tipe Memory DDR4 HDD 1 TB SSD -

Graphic

VGA Nvidia GeForce MX150 Ukuran VGA 2 GB

Design

Berat 2.1 kg Warna Blue Shield

Additional

DVD-RW TIDAK Kamera YA Bluetooth YA

Acer Aspire 6

Acer Aspire 6
Periksa Harga Terbaru Lazada


Spesifikasi yang berbeda