Dell Inspiron 5458

Dell Inspiron 5458
Dell Inspiron 5458 CPU
Intel Core i3
Dell Inspiron 5458 VGA
Nvidia Geforce GT920
Dell Inspiron 5458 RAM
4 GB
Dell Inspiron 5458 LAYAR
14 Inch

Harga Dell Inspiron 5458

Rp. 6.249.000

Saat ini sahabat arena tidak perlu repot untuk mencari perangkat laptop. Sudah banyak toko-toko elektronik online maupun offline yang menyediakan beragam varian laptop, tinggal disesuaikan saja dengan kebutuhan. Spesifikasi yang ditawarkan beragam mulai dari penggunaan untuk komputasi ringan, office hingga pekerjaan yang memerlukan multitasking berat seperti editing video. Namun, jika sahabat arena mencari laptop dengan tampilan stylish yang siap untuk desain grafis dan gaming, Dell Inspiron 5458 bisa jadi pilihan tepat. Harga Dell Inspiron 5458 yang dibanderol pun tidak terlalu mahal.

Jika dilihat sekilas dari tampilannya, Dell Inspiron 5458 punya desain yang berbeda dari laptop modern lainnya. Meskipun bentuknya terkesan klasik seperti kotak dan cukup tebal, namun spesifikasi yang ditawarkannya cukup ganas. Bagi sahabat arena yang memerlukan laptop dengan kemampuan desain grafis, Inpiron 5458 ini bisa diandalkan kapanpun. Penasaran kan apa saja keunggulan yang ada pada spesifikasi dan harga Dell Inspiron 5458 yang ditawarkan! Simak langsung ulasannya.

Ulasan, Harga, dan Spesifikasi Laptop Dell Inspiron 5458

Desainnya Klasik Namun Tetap Elegan

Dell Inspiron 5458 ini mengusung layar 14 inchi yang banyak ditemui pada laptop umumnya. Dari tampilannya, laptop keluaran Dell ini menawarkan desain klasik yang terlihat jelas pada bentuk bodinya. Bentuk dari laptop ini terlihat kotak dengan sedikit lengkungan pada setiap sudutnya. Material yang digunakan untuk membalut bodinya dari bahan plastik yang cukup solid saat dibawa dan yang pasti kokoh. Bagian luar laptop berwarna silver yang membuatnya terlihat elegan, sedangkan pada bagian dalamnya didominasi warna hitam.

Meskipun terlihat klasik dan kaku, namun desainnya lebih ergonomis dengan bobot 2 kg yang masih nyaman untuk dibawa bepergian. Untuk layarnya Dell Inspiron 5458 dibekali dengan resolusi 1366 x 768 yang dilengkapi panel IPS. Panelnya ini mampu memberikan warna yang tajam dan menawan dengan sudut pandang lebih luas. Layar LCDnya begitu glossy, jadi lebih enak untuk dipandang. Tapi sayangnya, layar Dell Inspiron 5458 ini jika dipakai di luar ruangan, bayangan akan terpantul dan sedikit mengganggu tampilan layarnya.

Memiliki Hampir Semua Kelengkapan Konektivitas dan Port yang Dibutuhkan

Dari satu paket harga Dell Inspiron 5458 yang dibenderol tak lebih dari 6 juta ini menawarkan kelengkapan port yang cukup memadai. Untuk kebutuhan transfer data disediakan 3 buah slot USB yang diantaranya 2 port USB 2.0 dan 1 port USB 3.0. Hal yang sangat disayangkan adalah Inspiron 5458 tak sepenuhnya menggunakan USB 3.0 pada ketiga port usb-nya. Lalu untuk konektivitas lainnya, Dell Inspiron 5458 juga dilengkapi dengan port HDMI yang dapat menghubungkan laptop ke display eksternal. Adapun Ethernet untuk menghubungkan laptop ke jaringan internet, DVD-RW, serta slot untuk Card Reader.

Di sisi lain Dell Inspiron 5458 ini menghadirkan keyboard chiclet style yang banyak digunakan pada laptop masa kini. Namun, pada desain tombol keyboardnya terdapat jarak yang agak berjauhan sehingga membuat penggunanya perlu waktu untuk baradaptasi saat mengetik. Akan tetapi sisi positifnya dapat meminimalisir kesalahan pada saat pengetikan. Untuk touchpadnya sendiri cukup nyaman yang memiliki ukuran tidak terlalu besar.

Spesifikasi Cukup Bandel

Untuk masalah dapur pacunya, bisa dibilang Inpiron 5458 ini punya kualitas yang cukup bandel. Dibekali dengan tenaga prosesor dari Intel generasi kelima Core i3-5005 yang menggunakan fabrikasi 14nm. Prosesornya membuat laptop memiliki performa yang lebih tinggi dan efisien dibandingkan dengan generasi pendahulunya. Intel Core i3 yang disematkan pada Dell Inspiron 5458 dapat berlari dengan kecepatan 2.0GHz. Keunggulan dari prosesor generasi kelimanya ini memiliki 2 Core dengan fitur hyper threading yang mampu menjalankan 4 thread sekaligus. Ini juga yang membuat konsumsi dayanya lebih hemat.

Sementara untuk grafisnya, Dell menyematkan Intel HD 5500 dan Nvidia GeForce GT920M. Kedua chipset grafisnya ini diatur secara otomatis oleh fitur Nvidia dan tentunya lebih menghemat baterai. Dari harga Dell Inspiron 5458 yang ditawarkan sekitar 6 jutaan ini sangat sebanding dengan spesifikasi di dalamnya. Kemampuan grafisnya sangat mendukung kebutuhan desain seperti menjalankan aplikasi 3d dan photoshop tanpa lag dengan bantuan RAM 4 GB jenis DDR3.

Punya Kapasitas Penyimpanan Cukup Besar

Kemampuan dari kinerja dan grafis yang dihadirkan oleh Dell Inspiron 5458 cukup mampu untuk menjalankan aplikasi desain. Bagi sahabat arena yang terbiasa berkutat dalam mengedit video, foto, dan menggambar, laptop ini sangat layak untuk dimiliki. Selain itu untuk kegiatan multimedia lain seperti bermain game, Dell Inspiron 5458 juga dapat diandalkan. Sahabat arena bisa memainkan game seperti Dirt Showdon, Life is Strange, The Sims 3, Hawken, Alice: Madness Return, Dirt 3, atau Homeworld: Desert of Kharak dengan normal.

Untuk urusan pendingin kipas dan suhu tidak terlalu berisik, yang juga beroperasi dengan baik. Terkecuali digunakan untuk gaming dalam waktu yang cukup lama, laptop akan lebih cepat panas karena kipas akan bekerja ekstra. Disamping itu harga Dell Inspiron 5458 yang agak mahal ini memberikan kapasitas penyimpanan standar berupa hard disk 500 GB. Laptop yang ditujukan untuk kalangan menengah keatas akan memberikan sahabat arena kenyamanan dalam melakukan kegiatan multitasking berat.

Baterai Hemat dan Irit

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya prosesor yang ditanamkan pada Dell Inspiron 5458 dapat membuat kinerjanya lebih efisien. Ditambah lagi dengan kemampuan chipset grafis di dalamnya yang membuat laptop lebih hemat dalam pemakaian listrik. Laptop keluaran Dell ini dibekali dengan baterai berkapasitas 6 cell dengan konsumsi daya hanya 15 watt saat full load. Bahkan saat laptop dalam keadaan idle, konsumsi dayanya lebih kecil 7.5 watt.

Tidak hanya itu, baterai laptopnya pun dapat dilepas dan diganti yang lain dengan mudah. Apabila baterai laptopnya dirasa masih belum memberikan kepuasan soal ketahannya, sahabat arena bisa menggantinya dengan baterai cadangan lain. Jadi apa yang dihadirkan oleh Dell Inspiron 5458 sangat oke untuk laptop kelas menengah ke atas.

Harga Dell Inspiron 5458 yang ditawarkan sangat masuk akal mengingat kinerjanya yang mantap, serta konsumsi dayanya yang hemat. Sahabat arena tidak perlu ragu lagi untuk memiliki laptop Dell Inspiron 5458  ini.

Kesimpulan

Dell Inspiron 5458 dirancang untuk keperluan aplikasi harian menengah ke atas yang cukup berat. Laptop ini menawarkan kenyamanan sahabat arena dalam melakukan editing foto atau video, serta bisa memainkan game 3D pada resolusi tertentu. Dari tampilan di desain sangat klasik, namun warna silver yang dihadirkan memberikan kesan elegan dan stylish. Bodinya dibalut dengan material plastik yang pastinya solid dan kokoh.

Dell membekali laptopnya dengan prosesor Intel Core i3 5005 yang cukup mampu menjalankan berbagai aplikasi. Sementara grafis dari Nvidia GeForce GT920M yang ditanamkan mampu bekerja cukup maksimal menjalankan photoshop atau aplikasi 2D. Ditambah dengan dukungan RAM berkapasitas 4 GB untuk performa yang optimal..

Kapasitas penyimpanannya diberikan hard disk sebesar 500 GB. Kelengkapan konektivitas dan port yang diberikan pun cukup lengkap untuk kebutuhan penggunanya. Harga Dell Inspiron 5458 sendiri dibanderol Rp 6.4 jutaan yang bisa sahabat arena cek pada bagian periksa harga terbaru. Laptop ini juga cocok untuk sahabat arena yang mencari laptop untuk kebutuhan desain grafis.

Spesifikasi Dell Inspiron 5458

Info Dasar

Nama Produk Dell Inspiron 5458 Brand Dell tipe Laptop OS DOS

Screen

Ukuran Layar 14 Inch Resolusi 1366 x 768 pixels

Hardware

Processor Intel Core i3 Model 5005U Kecepatan 2.0 GHz

Memory

RAM 4 GB Tipe Memory DDR3 HDD 500 GB SSD -

Graphic

VGA Nvidia Geforce GT920 Ukuran VGA 2 GB

Design

Berat 2.0 kg Warna Silver

Additional

DVD-RW YA Kamera YA Bluetooth YA

Dell Inspiron 5458

Dell Inspiron 5458
Periksa Harga Terbaru Tokopedia


Spesifikasi yang berbeda