Lenovo Ideapad 310-14

Lenovo Ideapad 310-14
Lenovo Ideapad 310-14 CPU
Intel Core i5
Lenovo Ideapad 310-14 VGA
Nvidia GT920MX
Lenovo Ideapad 310-14 RAM
4 GB
Lenovo Ideapad 310-14 LAYAR
14 Inch

Harga Lenovo Ideapad 310-14

Rp. 9.000.000

Lenovo Ideapad 310-14 merupakan salah satu seri laptop terjangkau yang diproduksi Lenovo dengan kualitas terbaik. Dengan prosesor Intel Core i5 generasi Skylake, laptop Lenovo tersebut sudah mampu menjalankan berbagai tugas komputasi. Lenovo Ideapad 310-14 termasuk kategori laptop entry level yang dapat memenuhi kebutuhan multimedia. Selain itu, Harga Lenovo Ideapad 310-14 dibanderol juga relatif terjangkau dengan spesifikasi yang tinggi. Berikut kami berikan ulasan lengkap mengenai laptop Lenovo ini.

Ulasan, Harga dan Spesifikasi Laptop Lenovo Ideapad 310-14

Desain

Dengan harga Lenovo Ideapad 310-14 yang relatif terjangkau, tampilan laptop ini terlihat kokoh dengan casing berbahan sintetis. Selain itu, Lenovo Ideapad 310-14 juga memiliki tampilan yang elegan dan tersedia dalam berbagai pilihan warna, di antaranya black dan silver. Untuk bobotnya, laptop Lenovo ini memiliki bobot sekitar 2,1 kg. Meski bukan tergolong laptop dengan bobot paling ringan di kelasnya, Lenovo Ideapad 310-14 masih mampu mendukung produktivitas penggunanya dan cukup mudah di bawa bepergian.

Layar 14 Inci

Lenovo Ideapad menggunakan layar berukuran 14 inci dengan resolusi HD 1366 x 768 piksel. Ukuran layar tersebut tergolong ideal untuk laptop multimedia. Dengan ukuran tersebut pula membuat laptop Lenovo Ideapad ini nyaman digunakan untuk melihat berbagai konten yang ditampilkan meski dalam waktu yang lama. Selain itu, layar tersebut menawarkan kontras dengan cukup baik. Sayangnya, dengan permukaan layar yang glossy membuat Lenovo Ideapad 310-14 ini sulit digunakan di luar ruangan.

Keyboard dan Toucpad

Keyboard yang digunakan laptop Lenovo ini merupakan jenis keyboard chiclet. Keyboard tersebut memiliki permukaan sedikit kasar dengan jarak dan titik tekanan yang diatur cukup baik. Keyboard tersebut cukup nyaman digunakan, baik untuk mengetik maupun berbagai hal lainnya. Tidak hanya itu, Lenovo Ideapad 310-14 juga dilengkapi dengan touchpad yang memiliki permukaan halus dengan ukuran 10 x 5,3 cm. Seperti halnya keyboard, touchpad yang disediakan laptop Lenovo Ideapad ini juga cukup nyaman digunakan.

Performa Lenovo Ideapad 310-14

Lenovo Ideapad 310-14 menawarkan performa yang cukup baik untuk melakukan tugas multimedia sederhana. Tidak hanya itu, untuk penggunaan sehari-hari hingga bermain game, Lenovo Ideapad 310-14 juga bisa diandalkan. Hal ini berkat prosesor Intel Core i5 6200U yang digunakan laptop ini. Prosesor tersebut menawarkan dua core CPU dengan kecepatan 2,1 GHz dan Turbo Boost mencapai 2,8 GHz.

Tidak hanya itu, prosesor generasi Skylake tersebut juga terintegrasi dengan fitur HyperThreading yang dapat bekerja hingga empat thread sekaligus. Dengan menggunakan prosesor Intel Core i5 6200, Lenovo Ideapad 310-14 sudah mampu menjalankan berbagai aplikasi office, multimedia hingga menjalankan multitasking. Performa tersebut dapat dikatakan sebanding dengan harga Lenovo Ideapad 310-14 yang ditawarkan. Untuk menunjang performanya, laptop Lenovo Ideapad ini dilengkapi dengan RAM berkapasitas 4GB. Kapasitas RAM yang disediakan laptop ini dapat ditingkatkan hingga 16GB.

Kualitas Grafis

Selain menggunakan prosesor Intel Core generasi Skylake yang menawarkan performa cukup baik, Lenovo Ideapad 310-14 juga menggunakan Nvidia GT920MX untuk menyokong performa grafisnya. Kinerja grafis dari Nvidia GT920MX ini dinilai lebih baik dibandingkan model terdahulunya, yaitu GT920M. Grafis tersebut mengandalkan 256 shader core dengan kecepatan 954MHz. Dengan dukungan grafis Nvidia GT920MX, Lenovo Ideapad 310-14 dapat digunakan untuk memainkan game dengan cukup baik. Tidak hanya itu, grafis tersebut dilengkapi dengan memori berkapasitas 2GB yang memiliki kecapatn 1,8GHz.

Penyimpanan HDD

Untuk sektor penyimpanan, laptop Lenovo dengan layar berukuran 14 inci ini dibekali hard disk dengan kapasitas 1 TB untuk menyimpan berbagai data yang dibutuhkan penggunanya. Dengan kapasitas hard disk yang tergolong besar ini, Lenovo Ideapad 310-14 memiliki ruang yang cukup untuk menyimpan berbagai dokumen, musik, game, hingga film. Selain itu, hard disk yang disediakan Lenovo Ideapad ini dapat beroperasi pada 5.400rpm. kecepatan rotasi serta ukuran penyimpanan ini cukup menunjukan bahwa Harga Lenovo Ideapad 310-14 sangat sesuai.

Port dan Konektivitas

Selain dibekali penyimpanan hard disk dengan kapasitas yang cukup besar, Lenovo Ideapad 310-14 juga dilengkapi dengan port dan konektivitas yang lengkap. Laptop entry-level ini menyediakan berbagai port, seperti port USB 3.0, port USB 2.0, port VGA, port HDMI, port RJ45 Gigabit LAN, slot card reader, dan Combo Audio Jack berukuran 3,5 mm. Selain terdapat port RJ45 yang berfungsi untuk mendukung konektivitas jaringan, Lenovo Ideapad 310-14 juga dilengkapi dengan WiFi 802.11a/c. WiFi tersebut diklaim dapat melakukan browsing, download hingga steraming dengan kecepatan tiga kali lipat dibandingkan jenis 802.11 b/g/n. Tidak hanya itu, Bluetooth 4.1 juga dihadirkan pada laptop Lenovo ini yang memudahkan penggunanya untuk mentranfer berbagai file. Kelengkapan port dan konektivitas yang disediakan laptop Lenovo ini tentu saja akan mendukung produktivitas penggunanya.

Daya Tahan Baterai

Selain performa, ketahanan baterai menjadi salah satu hal yang perlu dipertimbangkan ketika akan membeli sebuah laptop. Untuk baterainya, Lenovo Ideapad 310-14 menggunakan baterai yang memiliki kapasitas 2 cell 30 WH. Baterai tersebut dapat bertahan selama 5 jam penggunaan. Meski hanya dapat bertahan hingga 5 jam, Lenovo Ideapad 310-14 cukup dapat diandalkan untuk mendukung produktivitas dan mobilitas penggunanya.

Fitur Pendukung

Harga Lenovo Ideapad 310-14 yang cukup terjangkau di kelasnya disempurnakan dengan berbagai fitur pendukung yang menjadi daya tarik bagi laptop Lenovo ini. Salah satu fitur yang dihadirkan adalah teknologi dolby digital. Dengan fitur tersebut, Lenovo Ideapad 310-14 menawarkan kualitas audio terbaik untuk memberikan kenyamanan ketika mendengarkan musik maupun menonton film. Fitur pendukung lainnya yang dihadirkan Lenovo Ideapad 310-14 adalah aplikasi Lenovo Photo Master 2.0.

Aplikasi tersebut merupakan aplikasi pengaturan foto yang disediakan Lenovo dengan berbagai fungsi untuk mengedit foto. Selain itu, Lenovo Ideapad 310-14 juga sudah dilengkapi dengan optical drive. Dengan demikian, Sahabat Arena bisa menggunakan laptop ini untuk memutar film atau hanya sekadar membackup data menggunakan DVD. Jadi, Sahabat Arena tidak perlu menggunakan drive optic eksternal.

Kesimpulan Harga Lenovo Ideapad 310-14

Ideapad 310-14 merupakan salah satu produk laptop Lenovo yang dirancang untuk kelas entry-level. Untuk kategori laptop entry-level, Lenovo Ideapad 310-14 memiliki performa yang cukup mumpuni dengan harga yang relatif terjangkau. Harga Lenovo Ideapad 310-14 ini dibanderol sekitar Rp9 juta. Selain itu, Lenovo Ideapad 310-14 memiliki kapasitas penyimpanan yang mampu menyimpan berbagai data dalam jumlah yang besar. Dengan bobot 2,1 kg dan layar 14 inci, Lenovo Ideapad 310-14 juga menghadirkan berbagai port dan konektivitas yang cukup lengkap.

Tidak hanya itu, laptop Lenovo Ideapad ini juga dilengkapi dengan optical drive yang akan memudahkan ketika ingin menonton film dari dvd. Melihat performa dan harga Lenovo Ideapad 310-14 yang ditawarkan, tentu saja laptop Lenovo yang satu ini bisa dijadikan pilihan bagi Sahabat Arena yang sedang mencari laptop dengan layar berukuran besar dan performa yang dapat diandalkan.

Spesifikasi Lenovo Ideapad 310-14

Info Dasar

Nama Produk Lenovo Ideapad 310-14 Brand Lenovo tipe Laptop OS Windows 10

Screen

Ukuran Layar 14 Inch Resolusi 1366 x 768 pixels

Hardware

Processor Intel Core i5 Model 6200U Kecepatan 2.8 GHz

Memory

RAM 4 GB Tipe Memory DDR4 HDD 1 TB SSD -

Graphic

VGA Nvidia GT920MX Ukuran VGA 2 GB

Design

Berat 2.1 kg Warna Black/Silver

Additional

DVD-RW YA Kamera YA Bluetooth YA

Lenovo Ideapad 310-14

Lenovo Ideapad 310-14
Periksa Harga Terbaru Lazada


Spesifikasi yang berbeda