Spesifikasi dan Harga Toshiba Satellite L40D-AS101

Dalam artikel ini kami akan mengulas sedikit tentang laptop pabrikan Toshiba yang memiliki performa tinggi serta harga yang terjangkau. Masuk kedalam keluarga Satellite, Toshiba Satellite L40D-AS101 memiliki desain yang kompak serta elegant. Dibuat dengan desain yang kompak membuat laptop ini lebih tahan bila terkena goncangan. Dengan bobot yang tidak terlalu berat, membuat Anda bisa membawa laptop ini kemanapun Anda bepergian. Dalam hal desain fisik, lebih jelasnya silakan lihat gambar dibawah ini.

Toshiba Satellite L40D-AS101 hadir dengan performa yang cukup tinggi. Dia memilih prosessor AMD Quad Core A8-5545M sebagai dapur pacu yang merupakan pusat performa dari laptop ini. Prosessor dari AMD akan sangat cocok bila membuka program yang cukup besar akan tetapi tidak terlalu banyak. Dengan dukungan RAM 4GB akan semakin membuat pekerjaan komputasi Anda berjalan dengan maksimal.

Dengan ukuran layar sebesar 14″ dan dengan kualitas layar HD Clear SuperView LED Backlight TFT display membuat kualitas grafis pada laptop ini cukup baik. Ternyata itu belum cukup, laptop ini masih ditambah dengan tipe grafis AMD Radeon™ HD 8500 yang pastinya akan memberikan Anda pengalaman grafis yang menawan. Anda akan mendapatkan kulitas grafis yang baik, detil serta jernih. Cocok untuk Anda yang menginginkan grafis game yang baik namun juga memiliki performa yang tinggi.

Dalam bidang penyimpanan, laptop ini memiliki kapasitas penyimpanan yang tidak terlalu besar. Harddisk sebesar 500GB akan menemani pekerjaan Anda. Simpanlah data yang benar-benar perlu untuk disimpan. Dan hapuss secara berkala data yang tidak Anda perlukan. Dan juga program yang sebenarnya tidak perlu. Kelemahan yang juga sering ada pada laptop lainnya adalah tidak adanya Windows asli yang terinstall dalam laptop ini. Namun Anda bisa menginstallnya dengan terpisah. Atau Anda bisa memakai OS open source seperti Linux. Lalu apa spesifikasi lengkapnya? Cek dibawah ini.

Spesifikasi Toshiba Satellite L40D-AS101:

Tipe Grafis AMD Radeon™ HD 8500 – 1GB
Ukuran Layar 14″ LED
Resolusi Layar 1366 x 768
OS DOS
CPU AMD Quad Core A8 5545M (Up to 2.7GHz)
Memori/RAM 4GB DDR3
Drive Optik DVD±RW
Speaker Ya. Onkyo Speaker with DTS Sound
Webcam Ya
Touch Screen Tidak
Harddisk 500GB Serial ATA
Koneksi Bluetooth, Wireless, Ethernet
Slot 2x USB 3.0, 1x USB 2.0, HDMI, LAN, 2 in 1 Card Reader
Baterai Lithium Ion Prismatic
Berat 2.0Kg
Garansi 1 Tahun Lokal
Bonus Tas Jinjing

Harga Toshiba Satellite L40D-AS101 AMD Terbaru!

Harga Baru: Rp. 5.800.000,-

Untuk spesifikasi dan Harga Arena Laptop Memberi Rating:

Demikian yang dapat kami sampaikan dalam ulasan singkat Spesifikasi dan Harga Toshiba Satellite L40D-AS101. Laptop Toshiba yang memiliki harga kisaran 5 Jutaan. Harga sewaktu-waktu dapat berubah karena banyak faktor. Terima kasih atas kunjungan Anda. :)

Arena Laptop

ArenaLaptop memberikan informasi tentang ulasan laptop, harga laptop terbaru, spesifikasi laptop, berita teknologi, tips dan trik